5 Jenis Tanaman Dalam Rumah yang Dapat Menceriakan Suasana Ruangan Anda
Dekorasi dalam ruangan bisa menjadi lebih hidup dengan adanya tanaman di sudut ruangan. Tak hanya membuat adem di mata, tanaman di dalam ruangan juga membuat interior tampak lebih bersahabat, mengurangi kesan angkuh. Keberadaan tanaman juga memberikan kesegaran dan memberikan efek positif bagi kesehatan karena tanaman hias mampu menjadi penyaring udara alami.
Gaya ‘back to nature’ membuat cara klasik ini kembali menjadi tren dari beberapa waktu lalu hingga hari ini.
Tanaman Dalam Rumah : Segarkan Udara Dalam Rumah
Kita sering mengira bahwa udara di dalam rumah lebih bersih di banding udara di luar. Namun yang terjadi terjadi justru sebaliknya. Udara di dalam rumah bisa jadi jauh lebih kotor dari yang kita bayangkan, lho.
Beberapa sumber polutan dalam ruangan seperti debu dan udara racun-racun, berasal dari sejumlah alat dan benda rumah tangga, seperti perabotan rumah tangga, lem, plastik, serat sintetik, karet, hingga cairan pembersih. Inilah mengapa kita perlu memiliki tanaman penyerap debu di rumah.
Tanaman dapat menghilangkan racun dan zat penyebab polusi di udara. Jika ruangan Anda kerap dikunjungi orang yang merokok di sana disarankan meletakkan tanaman hias untuk membantu mengurangi racun di udara. Di samping itu, tanaman hias dapat mengurangi alergi dan asma serta mengurangi stres. Ingin meletakkan tanaman dalam rumah? Berikut ini tanaman hias yang mudah didapat dan cantik untuk ruangan Anda.
1. Lidah Mertua
Lidah mertua yang memiliki nama lain Sansevieria mempunyai daun yang tebal dan keras berbentuk panjang dan meruncing. Warna daun lidah mertua bervariasi. Ada yang berwarna hijau tua, ada juga yang warnanya hijau muda dengan warna kuning di bagian tengahnya.
Selain membuat ruangan terlihat berbeda, tanaman ini juga mampu menghasilkan lebih banyak oksigen dan mampu menyerap karbon monoksida serta karbondioksida dalam ruangan. Tanaman ini juga tidak memerlukan banyak perawatan dan dapat hidup dengan air dan cahaya minimal. Lidah mertua cocok diletakkan di ruang tamu, ruang keluarga, ruang kerja, bahkan kamar mandi.
2. Sirih Gading
Sirih gading bisa ditanam dengan media air ataupun tanah. Daun ini dapat tumbuh menjuntai sehingga sesuai diletakkan pada pot gantung, rak, atau tempat tanaman yang dipasang di dinding. Tanaman yang mempunyai nama lain Devil’s Ivy ini mudah ditanam, cukup patahkan batangnya dan masukkan ke dalam pot berisi air atau tanah, tumbuhan ini bisa hidup. Ganti air dua atau tiga hari sekali agar tetap terlihat segar.
(Baca juga : Bisnis Properti: Investasi Tanah atau Rumah, Mana Paling Menguntungkan?)
3. Lidah Buaya
Lidah buaya dapat tumbuh di tempat yang tidak terkena sinar matahari langsung, sehingga cocok diletakkan di dalam ruangan. Selain cantik sebagai hiasan, tanaman ini memiliki banyak manfaat seperti untuk menutrisi rambut, mengeringkan luka bakar, dan menyehatkan pencernaan.
4. Spider Plant
Spider plant memiliki banyak daun berbentuk memanjang dan lembut. Tanaman ini sesuai ditempatkan di atas meja ataupun digantung. Perawatannya sangat mudah, pastikan tanahnya tidak mengandung terlalu banyak air supaya akarnya tidak membusuk. Siram dua atau tiga hari sekali saja sudah cukup untuk membuatnya selalu segar. Spider plant dapat menyaring racun di udara dan memberikan kesegaran pada ruangan.
(Baca juga : Yukk Simak 4 Tips Memilih Rumah Cluster untuk Hunian Sekeluarga)
5. Monstera
Monstera termasuk tanaman hias yang saat ini sedang digandrungi. Tanaman ini dapat hidup di tempat yang tidak memperoleh sinar matahari langsung dan tahan terhadap pendingin udara. Daunnya yang berlubang-lubang dan sobek-sobek menjadikan daya tarik tersendiri bagi tanaman ini.
Setelah memilih tanaman yang Anda sukai, pastikan letaknya sesuai fungsi tanaman tersebut. Pilih media tanam yang tepat, carilah pot yang memungkinkan tanaman mendapat cukup air. Seminggu atau dua minggu sekali, keluarkan tanaman dari rumah agar terkena sinar matahari.